My. Hj. Kania Herdiat memberikan apresiasi kepada para istri kepala SKPD yang telah berperan aktif dalam upaya Percepatan Penanganan Covid 19 di Kabupaten Ciamis

Ciamis, 27/05, Setelah melakukan Halal bil Halal dengan para Ketua PKK Kecamatan, Ny Hj. Kania Herdiat melanjutkan Halal Bil Halal dengan para Istri Kepala SKPD se-Kabupaten Ciamis melalui fasilitas Video Conference di Ruang Vidcon, Rabu, 27 Mei 2020.

Di awal acara tersebut, Ny. Hj. Kania Herdiat, mengucapan selamat Hari Raya Idul Fitri 1 Syawal 1441 Hijriah, saling memaafkan lahir dan batin serta berharap dapat bertemu lagi bulan Ramadhan tahun depan, ungkapnya.

“Bersyukur bahwa masa PSBB di Jawa Barat yang dilaksanakan sejak tanggal 6 hingga 19 Mei 2020 telah berakhir, meskipun di beberapa daerah tetap dilaksanakan pembatasan secara parsial/khusus,” tambahnya.

Namun demikian bukan berarti kita mengendorkan protokol kesehatan baku yang bertujuan untuk memutus mata rantai COVID-19, yaitu tetap sosial distancing (tidak ada kerumunan), physical distancing (jaga jarak minimal 1 meter), CTPS, PHBS dan memakai masker bila ke luar rumah, terangnya.

“Kita harus tetap berusaha agar Kabupaten Ciamis tetap menjadi daerah zona hijau penyebaran Covid-19, bahkan kalau bisa menjadi daerah aman dari penyebaran penyakit tersebut,” tegas Ny. Hj. Kania Herdiat.

Ny. Hj. Kania Herdiat juga mengucapkan terima kasih atas partisipasi yang telah diberikan oleh para istri kepada dinas dalam kegiatan percepatan penanganan Covid-19, baik itu berupa pembagian sembako, pembagian masker maupun pembagian nasi bungkus serta takjil gratis yang disebarkan ke seluruh kecamatan di Kabupaten Ciamis.

“Alhamdulillah semuanya telah tersalurkan kepada yang berhak menerimanya sebelum dan pada saat bulan Ramadhan kemarin,” ujarnya.

Semoga semuanya menjadi amal kebaikan bagi kita semua. Aamiin. Tuturnya

Ny. Hj. Kania Herdiat juga berharap agar pandemi Covid-19 ini segera berakhir sehingga kita dapat beraktivitas kembali secara normal.

Di akhir penghujung acara, Ny. Hj. Kania Herdiat juga mengucapan terima kasih, kepada para istri SKPD se-Kab. Ciamis karena telah bergabung dalam kegiatan ini.

“Semoga semakin mempererat tali silaturahim walaupun tidak dapat bertemu muka secara langsung,” pungkasnya.

 

Press Release By Diskominfo

By Aghna