Ciamis,- Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra ikuti Rakor Percepatan Vaksinasi Covid-19 bersama Gubernur Jawa Barat Mochamad Ridwan Kamil secara virtual dari ruang ULP Setda Ciamis, Selasa 27/07/21.
Ridwan Kamil menyampaikan apresiasi kepada seluruh pihak atas keberhasilan kinerjanya dalam menurunkan tingkat kedaruratan, dimana Jawa Barat menjadi Provinsi yang berhasil menurunkan tingkat kedaruratan paling banyak se-Jawa Bali.
“Saat ini ada 15 daerah di Jawa Barat yang berada di level 3, 4 daerah yang ada di level 3 harus ikut ke level 4 karena algomerasi, sedang untuk daerah lain hanya sekitar 9 saja yang ada di level 3 sehingga ini patut kita apresiasi,” jelasnya.
Beliau berharap minggu depan mayoritas daerah di Jawa Barat berada di level 3 dan atau bahkan di level 2.
Lebih lanjut, Ridwan Kamil mengatakan sementara kita menjaga gawang kita menyerang, jangan hanya bertahan, dengan cara strategi meningkatkan vaksinasi, ujarnya.
“Vaksinasi Jawa Barat masih belum memuaskan. Idealnya kecepatan vaksinasi rata-rata harian 17.000 dalam 1 minggu, sehingga target selesai pada bulan Desember tahun 2021 sesuai target Presiden dapat terealisasi,” jelasnya.
Bila tidak ada upaya yang masif, reaktif, intensif, Ridwan Kamil mengatakan Kota/Kabupaten akan beres pada bulan Oktober tahun depan.
“Bahkan ada yang baru beres tahun 2027 bila kecepatan rata-rata 1300 per hari dalam satu minggunya,” jelasnya.
Beliau menambahkan, saat ini masih banyak Kabupaten/Kota di Jawa Barat yang kecepatan rata-rata vaksinasinya masih rendah.
“Tentu ini akan menyita waktu yang lama, bahkan apabila ini terus berlanjut maka tidak menutup kemungkinan baru beres di tahun 2027,” imbuhnya.
“Ini bukanlah yang kita harapkan untuk penanganan Pandemi Covid-19, Target kita adalah beres pada bulan Desember 2021,” pungkasnya.
Diskominfo Ciamis
Jurnalis Wahyu