Ciamis,- Diantar Pelangi, kalimat itu menjadi kalimat yang cocok untuk menggambarkan kegembiraan atas dipastikannya satu tiket ke babak 16 besar Putaran Nasional Liga 3 tahun 2021/2022 pada sabtu 19/02/22 di Stadion Galuh Ciamis saat melawan Gasko Kolaka.
Pelangi yang menghiasi hampir di seluruh area tribun utara dan timur seakan menggambarkan kegembiraan dan suka cita dari seluruh masyarakat Kabupaten Ciamis yang menonton dari rumahnya masing-masing.
Laga yang berlangsung sangat ketat dengan tensi permainan yang tinggi. PSGC Sempat unggul 2-0 namun Gasko Kolaka berhasil menyamakan kedudukan dan menyebabkan permainan bertahan imbang hingga menit ke-70, dan untuk memecah kebuntuan Direktur Teknik Heri Rafni Kotari memasukan Supersub PSGC Ilham Mahfudzillah si nomor punggung 9, sang striker yang sering menjadi pahlawan pertandingan yang berangkat dari bangku cadangan, langsung menjadi pembeda permainan dengan lesakan golnya ke gawang Gasko Kolaka sehingga merubah kedudukan menjadi 3-2.
Asisten pelatih PSGC Dicky Jong Aditya seusai pertandingan saat press conference mengatakan rasa syukurnya menapaki babak 16 besar, dan pada hari selasa mendatang adalah penentuan juara grup S di 32 besar ini.
Permainan kali ini bukanlah permainan yang seperti biasa kami mainkan, banyaknya kesalahan elementer akan kami evaluasi untuk pertandingan selanjutnya
Pemain PSGC Iqbal dalam sesi press conference mengatakan kami akan melakukan instruksi pelatih secara maksimal berdasarkan hasil evaluasi pelatih.
Sementara itu, Pelatih kepala Gasko kolaka dalam sesi press conference seusai pertandingan mengatakan kemenangan dan kekalahan adalah hal yang biasa dalam sebuah pertandingan, namun cara kita dalam menjalani pertandingan yang Fair Play demi persepakbolaan Indonesia yang lebih baik.
Diskominfo Ciamis