Kabupaten Ciamis,- Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, secara resmi membuka Rapat Kerja Daerah (Rakerda) DPD Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kabupaten Ciamis di Aula Keraton Selagangga, Kelurahan Ciamis, pada Senin (27/11/2023).

Mengawali sambutannya, Bupati mengungkapkan terima kasih dan apresiasi kepada para pejuang kesehatan di Kabupaten Ciamis, khususnya pasca pandemi COVID-19. Ia memuji kinerja luar biasa para medis dan perawat yang menghadapi risiko tinggi, bahkan ada yang terpapar hingga meninggal dunia.

Bupati menekankan bahwa pekerjaan mereka dilaksanakan dengan penuh keikhlasan, di samping kewajiban sebagai ASN, PPPK, atau pegawai swasta. “Kita memiliki kewajiban untuk melayani masyarakat,” ujarnya.

Dalam konteks pelayanan dasar, Bupati menyoroti undang-undang yang menjadikan kesehatan dan pendidikan sebagai prioritas utama.

Ia menjelaskan bahwa pembangunan, baik fisik maupun non-fisik, harus mencakup aspek kesehatan, akhlak, dan mental spiritual.

Bupati Ciamis juga mendorong para perawat untuk sosialisasikan empat isu kesehatan utama dalam acara tersebut:

1. Pencegahan Stunting 2024: Menjelang tahun 2024, perhatian khusus diberikan pada penurunan angka stunting yang masih tinggi.

2. Penanggulangan HIV/AIDS: Sosialisasi penting untuk mengurangi kasus HIV/AIDS yang terkait dengan perilaku seksual.

3. Pencegahan TBC: Peringatan akan bahaya TBC, penyakit berbahaya yang dapat menular dengan cepat.

4. Pencegahan Malaria: Himbauan untuk berhati-hati terkait musim penghujan dan peningkatan kasus malaria.

Bupati berharap sosialisasi ini mendapatkan perhatian serius dari masyarakat, sambil menyatakan kebanggaannya terhadap peran perawat di Kabupaten Ciamis. Dia berharap agar mereka terus berkinerja baik menuju masyarakat yang sehat dan sejahtera.