KABUPATEN CIAMIS, (Selasa, 19 Desember 2023)
Sekretaris Darah Kabupaten Ciamis H. Tatang membuka acara peringatan hari ulang tahun Dharma Wanita Persatuan tingkat Kabupaten Ciamis yang ke-24.
Melalui tema Peran Strategis Perempuan Dalam Pembangunan Berkelanjutan Hj. Ely Yuliati Tatang, dalam sambutannya mengatakan dharma wanita merupakan pilar dan rumah dalam pembangunan bagi wanita Indonesia dalam upaya membantu meningkatkan tarap ekonomi dan kesejahteraan bangsa.
Dalam sambutannya H. Tatang mengatakan pemberdayaan perempuan dalam pembangunan berkelanjutan merupakan hal yang sangat penting dan menentukan keberhasilan suatu pembangunan.
H. Tatang mengatakan kemampuan perempuan dengan sifat yangblebih peka terutama dalam mendidik anak merupakan keutamaan yang tidak dapat disangkal sebagai istri dan ibu keluarga memiliki persayratan yang diperlukan dalam membangun anakbdan generasi muda.
“Keuletan, tekun dan kesabaran adalah nilai utama yang dimiliki perempuan dalam membangun generasi bangsa,” ungkap Hj. Tatang
“Organisasi dharma wanita merupakan bentuk upaya dalam meningkatkan kemajuan anggotanya dalam upaya mendukung dan menjadi sarana dalam mempererat kesatuan bangsa,” ungkap H. Tatang
“Semoga usia yang cukup matang ini dharma wanita selalu berperan aktif dalam mewujudkan visi “Mantapnya Kemandirian Ekonomi Sejahtera Untuk Semua” tutup H. Tatang
Terlebih bangsa Indonesia saat ini tengah mempersiapkan generasi emas 2045 yang merupakan wujud dukungan wanita dalam melahirkan dan mencetak generasi emas bangsa.
Sementara itu pada kesempatan yang sama Ketua TP PKK Kabupaten Ciamis Hj. Kania Ernawati Herdiat yang juga merupakan penasihat dharma wanita Kabupaten Ciamis mengatakan keberadaan dharma wanita persatuan sebagai sebuah organisasi dengan panca dharma wanita-nya memiliki peran yang sangat strategis dalam pembangunan, pemberdayaan dan sebagai penyemangat untuk kemajuan bangsa.
Hj. Kania mengatakan Dharma wanita persatuan sebagai sebuah organisasi untuk istri ASN dan ASN perempuan merupakan bagian tidak terpisahkan dari pemerintah sehingga akan menjadi salah satu barometer kemajuan kaum perempuan dalam pembangunan. oleh karena itu, partisipasi aktif anggotanya hendaklah selalu berjalan seiring dengan pembangunan yang dilaksanakan oleh pemerintah.
“Di era digital ini, seluruh anggota dharma wanita persatuan harus secepatnya meningkatkan kemampuan dirinya agar mampu berperan secara optimal agar menjadi kaum yang cerdas dan terampil sebagai modal untuk membangun ketahanan keluarga yang kuat,” ungkap Hj. Kania
Menurutnya era digital memungkinkan masyarakat untuk mengakses informasi secara mudah, baik terhadap hal-hal yang positif maupun negatif. Dampak positif yang kita rasakan adalah terbukanya ruang yang luas untuk melakukan, memperluas dan mengembangkan usaha, pelayanan dan akses untuk berkarya. namun demikian, dampak negatifnya pun perlu kita cegah karena kemajuan teknologi telah memungkinkan orang untuk lebih berinteraksi dengan media digital sehingga dapat memudarkan ikatan emosional antar anggota keluarga, tidak peka terhadap keadaan sekitar, meningkatkan potensi kekerasan fisik dan non fisik serta berita bohong (hoax) yang sulit sekali untuk disaring.