Kabupaten Ciamis, Kamis, 21 Desember 2023

Bertempat di Aula Setda Kabupaten Ciamis, Wakil Bupati Ciamis, H. Yana D. Putra memimpin Rapat Koordinasi Satuan Kerja Perangkat Daerah (SKPD) dalam menyambut Natal 2023 dan Tahun Baru Tahun 2024.

Dalam rapat yang dihadiri oleh jajaran Forkopimda dan para kepala SKPD di tingkat Pemerintah Kabupaten Ciamis, H. Yana menegaskan pentingnya kolaborasi dan sinergi antarinstansi untuk meraih kemajuan dalam pembangunan daerah.

Pimpinan rapat, H. Yana, dalam sambutannya menyampaikan apresiasi atas dedikasi dan kerja keras SKPD dalam menjalankan tugas-tugasnya. Beliau menekankan bahwa kerja sama yang baik antar SKPD dan satuan pengamanan akan menjadi kunci keberhasilan pengamanan Nataru. Katanya

Pada rakor ini Wabup H. Yana memberikan arahan agar setiap SKPD dapat memprioritaskan inisiatif dan kesiapan pengamanan mulai dari sarpras dan kesiapan petugas penanganan untuk mendukung keamanan Nataru di Kabupaten Ciamis.

Selanjutnya, Wabup juga menerangkan terdapat 5 fokus pelayanan pada pengamanan lalu lintas Nataru ini diantaranya pengendalian lalu lintas kendaraan, penanganan kecelakaan, penguatan dan penyebaran informasi, pengawasan lalu lintas kendaraan penyelenggaraan angkutan dan dukungan apabila terjadi kejadian bencana.

Sementara untuk fokus perhatian pada pusat keramaian dan lokasi rawan macet diantaranya meliputi ;

1. Alun-alun Ciamis
2. Alun-alun Kawali
3. Simpang Cihaurbeuti
4. Simpang Sindangkasih
5. Simpang Cisaga
6. Pasar Imbanagara dan,
7. Pasar Banjarsari

Selanjutnya, untuk daerah rawan kecelakaan difokuskan pada ruas jalan Sindangkasih – Ciamis (Cikoneng – Imbanagara), ruas jalan Ciamis – Banjar (Cijeungjing – Cibeka – Batununggul), ruas jalan Banjar – Pamarican (kertahayu) – Banjarsari, ruas jalan raya Kawali (Alinayin).

Ya, sebanyak 709 personil tenaga nakes dan non nakes dilibatkan dalam pengamanan Nataru yang akan tersebar di setiap UPTD Puskesmas dan Pos Kesehatan. Katanya

Pada akhir acara wabup Ciamis H. Yana memberikan ucapan atas nama Pemerintah Kabupaten Ciamis menyampaikan terima kasih dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada rekan-rekan unsur forum koordinasi pimpinan daerah Kabupaten Ciamis, kepala OPD, camat beserta para Danramil dan Kapolsek se-Kabupaten Ciamis atas koordinasi yang telah terjalin dengan baik.

“Mari kita tetap Jaga dan tingkatkan kebersamaan dan sinergitas kita, sebagai upaya mewujudkan Kabupaten Ciamis yang maju, mandiri dan sejahtera untuk semua”, Tandasnya