Wabup Ciamis Apresiasi dan Dukung Program Gerakan Cinta Zakat Baznas Ciamis

Wakil Ketua 1 Baznas Ciamis, H. Nurjamil Alisyahbana menerima penyetoran perdana gerakan zakat infak, shodaqoh desa-desa se Kecamatan Panawangan bertempat di Kantor Baznas Ciamis, Rabu, 10/11/2021.

CIAMIS, – Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra mengapresiasi dan mendukung program Gerakan Cinta Zakat Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) Ciamis yang telah berjalan di Kabupaten Ciamis.

Hal tersebut disampaikan Wabup Ciamis saat menghadiri kegiatan penyetoran perdana gerakan zakat infak, shodaqoh desa-desa se Kecamatan Panawangan bertempat di Kantor Baznas Ciamis, Rabu (10/11/2021).

“Atas nama pribadi dan pemerintah saya ucapkan terimakasih dan apresiasi setinggi-tingginya pada Baznas Ciamis, UPZ Panawangan dan seluruh Desa yang telah kompak mendukung gerakan Cinta Zakat ini, ” Ucap Wabup.

Diketahui, sebanyak 12 UPZ Desa di Kecamatan Panawangan melakukan penyetoran perdana kepada Baznas Ciamis.

Wabup berharap kedepannya gerakan cinta zakat ini dapat diikuti secara serentak oleh seluruh Desa di Kabupaten Ciamis.

Disampaikan Wabup, Kabupaten Ciamis telah memiliki peraturan daerah tentang Infak, zakat dan shodaqoh, selain itu ditambah dengan Peraturan Bupati yang juga sudah diterbitkan.

“Sebagai umaro kami wajib mengeluarkan kebijakan yang nantinya akan memberi kemanfaatan dan kemaslahatan bagi masyarakat, “ungkapnya.

“Tugas kami bukan hanya membangun secara fisik saja akan tetapi juga membangun secara rohaniyah, salah satunya melalui gerakan zakat infak sadakoh ini, ” Ujar Wabup.

Selanjutnya, beliau menuturkan gerakan cinta zakat ini tidak untuk membebankan masyarakat, akan tetapi bagaimana membangun kesadaran di masyarakat.

“Saya berharap dengan gerakan cinta zakat dan sodakoh ini dapat membawa Kabupaten Ciamis menjadi Kabupaten yang Baldatun Thoyyibatun Warabbun Ghofur, ” Tandasnya.

Sementara itu, Wakil Ketua 1 Baznas Ciamis, H. Nurjamil Alisyahbana mengatakan penyetoran perdana gerakan cinta zakat ini dalam rangka melaksanakan sebagian program Baznas Ciamis yang diupayakan tahun 2021 dan 2022.

“Atas nama Baznas kami menyampaikan terimakasih kepada ke 12 Desa se Kecamatan Panawangan yang sudah mampu menggerakan warganya untuk berinfak, ” Ucapnya.

Beliau menuturkan zakat yang dikeluarkan sama sekali bukan untuk Baznas, akan tetapi dari masyarakat akan kembali kepada masayarakat.

DISKOMINFO CIAMIS
SUMBER PROKOPIM

Tingkatkan Kualitas Guru Madrasah, Pemkab Ciamis Serahkan Hibah 1,4 M pada Kemenag Ciamis

Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra menyerahkan dana hibah sebesar 1,4 milyar rupiah kepada Kemenag Ciamis, Selasa 02/11/2021. Dana tersebut akan digunakan untuk kegiatan peningkatan mutu dan kualitas pendidikan guru RA dan Madrasah.

CIAMIS, – Sebagai salah satu upaya untuk meningkatkan kualitas dan mutu pendidikan guru Madrasah, Pemkab Ciamis menyerahkan dana hibah sebesar 1,4 M melalui Kementerian Agama Kabupaten Ciamis.

Dana hibah tersebut diserahkan secara simbolis oleh Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra Kepada pihak Kementerian Agama Ciamis bertempat di ruang Oproom Sekretariat Daerah, selasa (02/11/2021).

Diketahui, dana hibah tersebut akan digunakan untuk program kegiatan workshop peningkatan mutu dan kualitas pendidikan guru RA dan Madrasah bukan PNS yang tergabung dalam Perkumpulan Pendidik dan Kependidikan Madrasah Indonesia (PPKMI) dibawah binaan Kantor Kemenag Ciamis.

Dalam arahanya, Wabup Ciamis menyampaikan penyerahan hibah tersebut sabagai bentuk kepedulian dan perhatian pemerintah daerah ditengah keterbatasan akibat pandemi Covid 19.

“Meskipun kita berada ditengah kondisi yang sulit akibat pandemi, kegiatan keagamaan selalu dijadikan prioritas, ” Ungkap Wabup.

Menurutnya, pandemi telah berdampak pada seluruh sektor kehidupan tidak hanya kesehatan tapi yang lain pun terdampak, termasuk dengan APBD Kabupaten Ciamis, Provinsi bahkan nasional.

“Meskipun demikian, Pemkab Ciamis tidak berarti berdiam diri, dan hari ini akan menyerahkan bantuan pada kemenag dan kemudian dilanjutkan pada PPKMI, ” tuturnya.

Wabup berharap bantuan tersebut betul-betul bisa berbanding lurus dengan peningkatan SDM baik itu tenaga pendidik maupun anak didiknya.

Sehingga masyarakat bisa betul-betul berkualitas, bermartabat dan berakhlakul karimah, sesuai dengan salah satu Misi Ciamis yaitu meningkatkan kualitas SDM.

Terakhir, beliau berpesan agar pengelolaan bantuan dana tersebut harus sesuai dengan peraturan Perundang – undangan yang berlaku, ditujukan dan dikelola sesuai dengan sasaran yang telah direncanakan.

Sementara itu, Ketua PPKMI Ciamis Taofik Mansyur mengatakan program peningkatan kualitas guru madrasah, merupakan sinergitas visi misi antara Pemerintah Daerah, Kementrian Agama Ciamis dan PPKMI yang didalamnya sama-sama bertujuan untuk meningkatkan SDM.

“Kegiatan yang dilaksanakan bagi guru Non PNS di tingkat RA, MI, Mts dan MA ini bertujuan untuk meningkatkan kapabilitas, integritas, profesionalitas dan kompetensi pendidik, ” Jelasnya.

Taofik menjelaskan sebanyak kurang lebih 1386 orang terdiri dari guru RA, MI, MTs dan MA akan mengikiti Workshop peningkatan mutu yang rencananya dibagi ke dalam 14 kelas di 14 titik lokasi.

“Adapun pelaksanaanya dengan cara tatap muka terbatas dan secara online atau zoom meeting,” Pungkasnya.

Diskominfo Ciamis
Sumber Prokopim

Pemkab Ciamis Apresiasi Samsul Zuhri sebagai Juara 3 Pemuda Pelopor Nasional

Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra memberikan apresiasi kepada Samsul Zuhri yang telah mengharumkan Ciamis dengan menjadi Juara 3 Pemuda Pelopor tingkat Nasional tahun 2021.

Ciamis – Pemuda asal Desa Baregbeg, Kecamatan Lakbok, Kabupaten Ciamis, Jawa Barat Samsul Zuhri (26) meraih juara ketiga terbaik Pemuda Pelopor Bidang Inovasi Teknologi tingkat Nasional.

Penghargaan ini diumumkan Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) saat peringatan Sumpah Pemuda, Kamis (28/10/2021).

Inovasi teknologi yang diusung Samsul yakni terkait mesin perontok padi portable. Dalam mengembangkan mesin perontok itu ia pun mendapat dukungan dan bantuan dari komunitas pemuda Lare Trebis.

Menyambut kemenangan Samsul Zuhri Pengurus Cabang (PC) GP Ciamis menggelar penyambutan yang dikemas dalam acara “Apresiasi Pemuda Pelopor: Ansor on The Roll’ di Sekretariat PC NU Kabupaten Ciamis, Sabtu (30/10/2021), malam.

Wakil Bupati Ciamis Yana D Putra didampingi Kepala Disbudpora Erwan Darmawan, Kepala Dinas Pertanian Slamet Budi Wibowo dan Kepala Dinas KUKMP David Firda turut hadir dalam acara tersebut.

Wabup Yana dalam sambutannya mengatakan, Pemerintah Kabupaten Ciamis mengapresiasi atas prestasi yang diraih Samsul Zuhri pada kompetisi Pemuda Pelopor Nasional.

Ia mengharapkan agar para pemuda di Ciamis bisa meneladani jejak prestasi yang telah diraihnya.

“Pemkab Ciamis sangat mengapresiasi atas prestasi yang diraih oleh salah satu kader GP Ansor Samsul Zuhri sebagai juara 3 pemuda pelopor nasional dalam tingkat level inovasi teknologi, ”

“Ini merupakan kebahagiaan bagi masyarakat Ciamis di momentum sumpah pemuda tahun 2021, pemuda asal daerah Ciamis bisa bersaing di tingkat nasional, ” katanya.

Yana mengungkapkan, dirinya mengetahui produk Inovasi perontok padi minimalis buatan Samsul tersebut melalui mediasi GP Ansor Ciamis. Ia mengakui bahwa perontok padi tersebut banyak manfaat dan kelebihannya.

“Setahun sebelumnya melalui mediasi GP Ansor Ciamis hasil karya Samsul ini pernah dikenalkan kepada kami. Melalui Dinas Pertanian kita akan mengalokasikan anggaran, agar alat perontok padi bisa dikembangkan dan dibagikan pada para petani Ciamis, ” ujarnya.

Wabup Ciamis ini pun menyarankan agar segera mematenkan produk yang diciptakannya tersebut.

“Segera patenkan, jangan sampai jerih payah kita diproduksi orang lain, ” imbuhnya.

Terakhir, Yana menyampaikan dihadapan bahwa Pemkab Ciamis siap bermitra dengan GP Ansor.

“Kami siap bermitra dengan GP Ansor Ciamis, mari sama-sama kita membangun Ciamis lebih baik lagi, ” tuturnya.

Sementara itu, Ketua GP Ansor Ciamis Maulana Sidik mengaku dirinya merasa bangga adanya kader Ansor yang inovatif.

Dirinya pun mengajak para kader GP Ansor Ciamis untuk berkarya dan berinovasi untuk kemajuan daerah.

“Prestasi yang diraih Samsul Zuhri ini menjadi kebanggan GP Ansor Ciamis. Ayo ikuti jejak langkahnya menjadi pemuda yang berinovasi dan memberikan kebermanfaatan,” ucapnya.

Sidik sapaan akrab ketua GP Ansor Ciamis ini pun mengharapkan peran aktif pemerintah dalam memfasilitasi potensi-potensi pemuda di Ciamis.

“Banyak potensi-potensi terbaik di pemuda Ciamis. Permudah mereka melalui kebijakan pemerintah agar akselerasi inovasi dan usahanya bisa lebih meningkat, ” tutupnya.

Diskominfo Ciamis
Sumber Prokopim

Wabup Ciamis Lakukan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Pesantren Murottalul Qur’an Al Mubarok Sukamantri

Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra meletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren Murottalul Qur’an Al Mubarrok bertempat di Dusun Nusasirem Desa Cibeurem Sukamantri, Senin (25/10/2021).

CIAMIS, – Wakil Bupati Ciamis, Yana D Putra meletakan batu pertama pembangunan Pondok Pesantren Murottalul Qur’an Al Mubarrok bertempat di Dusun Nusasirem Desa Cibeurem Sukamantri, Senin (25/10/2021).

Pelaksanaan kegiatan tersebut dihadiri oleh Camat Sukamantri beserta unsur Muspika, kepala UPTD, Kepala KUA, Ketua MUI Kecamatan, Kepala Desa Cibeureum, tokoh masyarakat dan tokoh ulama.

Dalam sambutannya Wabup Ciamis mengatakan pesantren merupakan lembaga pendidikan tertua di Indonesia dan sudah berdiri sebelum kemerdekaan.

“Pesantren adalah lembaga pendidikan tertua di Indonesia, bahkan sebelum kemerdekaan pun sudah berdiri, banyak sumbangsih yang diberikan pesantren pada bangsa ini,” ucap Wabup.

Diterangkan Wabup, Ciamis saat ini memiliki lebih dari 500 pesantren, dengan kultur pesantren yang sudah menjadi hal biasa di Ciamis.

“Kultur pesantren sudah menjadi hal yang biasa, mudah-mudahan dengan banyaknya pesantren tersebut dapat berbanding lurus dengan peningkatan SDM, ” jelasnya.

“SDM yang betul-betul unggul, berwawasan dan berakhlakul karimah,” Tambahnya.

Menurutnya, terdapat satu sisi pergeseran nilai di pondok pesantren saat ini dibandingkan dengan pondok pesantren jaman dahulu.

“Saya berharap pesantren tidak hanya bergerak di bidang pendidikan dan dakwah saja, tetapi harus juga berperan di bidang lainya seperti sosial, budaya, ekonomi bahkan politik, ” Terangnya.

“Mudah-mudahan kedepan cita-cita Bupati dan saya dapat terwujud, yakni santri tidak hanya jadi mubaligh tapi jadi polisi, tentara, dokter dan profesi yang lainya, ” Jelasnya menambahkan.

Terakhir Wabup mengucapkan selamat dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada pihak Yayasan atas pembangunan pondok pesantren Murottalul Qur’an Almubarok Sukamantri.

“Kita sama-sama do’akan agar senantiasa duberikan kelancaran sehingga apapun yang diniatkan dapat terlaksana dengan baik, ” Pungkasnya.

DISKOMINFO CIAMIS
SUMBER PROKOPIM

Jadi Zona Orange, Pemkab Ciamis Evaluasi Percepatan Penanganan Covid-19

Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat Sunarya memberikan sambutan pada acara Rapat Kordinasi dengan Satgas Penanganan Satgas Covid 19 terkait Kabupaten Ciamis menjadi zona Orange, di Aula Setda Ciamis.

Ciamis – Cluster Covid-19 di Jawa Barat kembali meningkat, salah satunya di Kabupaten Ciamis yang sebelumnya sudah menunjukan penurunan justru kian hari malah meningkat kembali menjadi zona Orange, hal tersebut mendorong Pemerintah Kabupaten Ciamis mengevaluasi percepatan penanganan Covid-19 yang di implementasikan melalui rapat koordinasi bersama Tim Satgas Penanganan Covid-19 Kabupaten Ciamis di Aula Setda Kab. Ciamis. Selasa (06.10.20).

Dikatakan Bupati Herdiat Sunarya, sebelumnya sejak awal Satgas Covid-19 sudah di bentuk dari mulai tingkat Kabupaten, Kecamatan sampai tingkat Desa. Tiga bulan lalu pandemi covid-19 ini sudah melandai, hampir dikatakan sudah zero bahkan hasil dari setiap swab test di bulan Juli dan Agustus sudah menunjukan negatif.

Awal peningkatan tersebut diperkirakan saat berakhirnya PSBB dan memasuki AKB sehingga hal tersebut memungkinkan perspektif masyarakat menjadi agak bebas dalam beraktifitas saat memasuki AKB, katanya.

Hasil dari pada rapat tersebut disimpulkan langkah yang akan dilakukan yaitu akan lebih di pertegasnya kembali bagi para pelanggar terkait penerapan disiplin protokol kesehatan dari mulai satgas tingkat Kabupaten, Kecamatan dan Desa, tegas Bupati Herdiat.

Penegasan tersebut bukan mengacu kepada point materi, namun yang diharapkan adalah efek jera, kesadaran, sehingga menghasilkan kedisiplinan untuk sama-sama memutus bahkan mengakhiri penyebaran covid-19 dan tentu keberhasilan itu akan mengembalikan semua sektor kehidupan pulih kembali seperti biasanya, jelasnya.

Lebih lanjut kata Bupati, keberhasilan tersebut tentu memerlukan peranan semua.

“Saya berharap dan meminta bantuan kepada para tokoh agama dalam membantu mensosialisasikan protokol kesehatan,” ujarnya.

Harapan dari pada bantuan para tokoh agama yaitu karena umumnya masyarakat akan lebih patuh kepada para tokoh agama, sehingga di pandang akan lebih efektif kebanding berbeda dengan kami yang mensosialisasikannya karena banyak nya paradigma yang miring, urainya.

Sementara, Wakil Bupati, Ciamis Yana D. Putra menegaskan, terlepas apakah covid-19 itu rekayasa politik, ekonomi atau apapun, inti faktanya covid-19 itu nyata adanya dan itu yang harus kita sampaikan kepada masyarakat karena fakta korban bahkan kematian akibat covid-19 itu juga ada dan terlebih sampai saat ini faksin nya belum ada, ujarnya.

Ya, memang tidak mudah bahkan di media pun banyak sekali nampak masyarakat sudah jenuh dengan pandemi covid-19 ini, bahkan bukan hanya masyarakat kami pun juga sebetulnya jenuh, tuturnya.

“Kita sudah sekitar 7 bulan melakukan kegiatan-kegiatan kaitan penekanan memutus penyebaran covid-19, yang tadinya sudah menurun namun kini justru malah meningkat. Maka mungkin indikator penyebabnya tiada lain karena masih kurangnya kedisiplinan protokol kesehatan, ” imbuhnya.

Bupati Ciamis menuturkan evaluasi akan dilakukan minimal 1 minggu sekali, dan swab test acak akan dilakukan sampai mencapai 6000 sample. Bahkan acara ataupun tempat hiburan yang dapat memicu kerumunan akan di berikan ketegasan, karena pihak Pemkab maupun Polri sendiri tidak pernah memberikan perijinan tersebut, tandasnya.

Hadir dalam acara tersebut, Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, Wabup Ciamis Yana D. Putra, OPD terkait, tokoh-tokoh agama dan Unsur Forkopimda. (diskominfo.cucu)

Wabup Ciamis Buka MUSORKABLUB NPCI Kabupaten Ciamis

Wakil Bupati Ciamis, Yana D. Putra, memberikan sambutan sekaligus membuka Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (Musorkablub) NPCI Kabupaten Ciamis Tahun 2020.

Ciamis,- Pembukaan Musyawarah Olahraga Kabupaten Luar Biasa (MUSORKABLUB) National Paralympic Comite Indonesia (NPCI) Kabupaten Ciamis oleh Wakil Bupati Ciamis, Yana D. Putra dari salah satu Hotel di Ciamis, Rabu, 30/09/2020.

Kegiatan ini mengambil tema melalui MUSORKABLUB kita tingkatkan profesionalisme organisasi dengan slogan Jabar Juara Lahir Batin.

Mengawali acara, Supriatna Gumilar selaku Ketua Umum NPCI Provinsi Jawa Barat menjelaskan, Cabor NPCI yaitu Organisasi olahraga difabel yang didirikan tanggal 31 Oktober 1962. Organisasi ini diberi nama Yayasan Pembina Olahraga Cacat (YPOC), tuturnya.

Lebih lanjut, status daripada Cabor NPCI ini adalah satu-satunya wadah keolahragaan penyandang cacat Indonesia yang berwenang mengkoordinasikan dan membina setiap dan seluruh kegiatan olahraga prestasi penyandang cacat di Indonesia maupun di ajang internasional, terangnya.

Fungsinya sendiri yaitu diantaranya menggalang dan menjalin persatuan dan kesatuan antar insan olahraga penyandang disabilitas di Indonesia dan internasional, meningkatkan prestasi olahraga difabel di Indonesia, memberi perlindungan kepada anggota dan atlet penyandang disabilitas, dan pembinaan kesejahteraan, keadilan dan atau kehormatan olahraga difabel, urainya.

Ditambahkan Supriatna, Cabor NPCI ini pernah meraih Juara umum di Myanmar, dan terakhir pada tahun 2017 di Malaysia mendapat urutan masuk ke-5 besar dan masih mempertahankan juara umum, katanya.

“Maka disitulah adanya kesetaraan kepengurusan olahraga untuk NPCI, dan untuk saat ini Cabor NPCI sedang dihadapkan dengan persiapan di Hanoy Vietnam dan 30% atletnya itu dari Provinsi Jawa Barat, imbuhnya.

Hal senada juga dikatakan Wabup Ciamis Yana D. Putra dalam sambutannya, Cabor NPCI ini adalah satu-satunya wadah keolahragaan penyandang cacat Indonesia, dan saya atas nama Pemkab Ciamis mengucapkan selamat dan apresiasi yang setinggi tingginya untuk terlaksananya Cabor NPCI ini, ungkapnya.

Meskipun dengan penuh keterbatasan saat ini, namun kegiatan ini menjadi kebanggan bersama, tidak sedikit prestasi yang diraih oleh kita melalui cabor NPCI ini, dan saya berharap, Cabor NPCI di Kabupaten Ciamis akan mencetak para atlet-atlet yang berkualitas dan siap berkiprah di skala yang lebih besar lagi, baik itu di tingkat Nasional maupun Internasional, tuturnya.

“Kita harus yakin, bahwa tidak ada yang tidak mungkin selama kita mempunyai keinginan dan tekad yang kuat maka capaian target akan diraih atau tercapai,” tandasnya.

(diskominfo. cucu)

Milangkala Gong Perdamaian Dunia ke-11

Wakil Bupati Ciamis, Yana D. Putra memukul Gong Perdamaian Dunia pada Acara Milangkala Gong Perdamaian Dunia ke-11 di Situs Karangkamulyan Ciamis.

Ciamis, – Milangkala Gong Perdamaian Dunia (World Peace Gong) ke-11 digelar di Situs Budaya Ciungwanara, Karangkamulyan, Cijeungjing Ciamis, Rabu (9/9/2020).

Acara ini dihadiri oleh Forum Koordinasi Pimpinan Daerah, unsur Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan pemerintah Kabupaten Ciamis, Forum Kerukunan Umat Beragama, Forum pembauran Kebangsaan, dan para budayawan Ciamis.

Meskipun di tengah covid-19, peringatan ini masih dapat diselenggrakan dengan khidmat dengan tetap menerapkan protokol kesehatan.

Ciamis merupakan satu-satunya Kabupaten di Jawa Barat yang memiliki Gong Perdamaian Dunia yang berdiri sejak 9 September 2009. 

Gong Perdamaian Dunia ditempatkan di Tatar Galuh Ciamis sebagai cikal bakal perdamaian dunia.

Ditempatkan di Karang Kamulyan dikarenakan tidak terlepas dari sejarah Galuh, karena situs ini merupakan petilasan Kerajaan Galuh (600M-1300M).

Gong ini merupakan ikon untuk memelihara perdamaian, kearifan lokal dan nilai-nilai leluhur.

Rangkaian acara diawali dengan kirab kebhinekaan, prosesi upaca Milangkala Gong Perdamaian, dilanjut dengan Pemukulan Gong oleh 7 tokoh, ngawasuh gong serta penyiraman gong.

Wakil Bupati Ciamis, Yana D. Putra, menuturkan dalam sambutannya, Gong Perdamaian Dunia ini merupakan simbol persaudaraan dan perdamaian bersama.

“Perbedaan itu ada untuk mempersatukan kita dalam mewujudkan perdamaian bersama. Maka dari itu, marilah kita bangun persatuan, karena kondusifitas perdamaian adalah syarat mutlak untuk membangun Ciamis menjadi lebih maju,” ucapnya. (diskominfo. eka)

Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Cabor PESTI Kabupaten Ciamis

Ketua Umum PESTI Jawa Barat, Drs. H. Bambang Hariono mengukuhkan sekaligus melantik Hj. Tini Nurmasari S.Sos, MM sebagai Ketua Umum Pengurus Cabor PESTI Kabupaten Ciamis Masa Baktu 2020-2025.

Ciamis,- Bertempat di Aula KONI Kabupaten Ciamis dilaksanakan Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Cabang Olahraga Persatuan Soft Tennis Indonesia (PESTI) Kabupaten Ciamis Masa Bakti 2020- 2025. Jum’at (28/8/2020).

Turut hadir pada kegiatan tersebut Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, Wakil Bupati Ciamis Yana D. Putra, Forkopimda, Anggota DPRD, Kepala OPD, para Camat, Para pimpinan perusahaan BUMN/BUMD, para Kordinator Olahraga Kecamatan, Ketua Pengcab Se-Kabupaten Ciamis, para tokoh olahraga, pelatih serta atlit.

Dihadapan para undangan, Ketua Umum PESTI Provinsi Jawa Barat, Drs H. Bambang Hariono, M.M., memimpin Pengukuhan dan Pelantikan Hj. Tini Nurmasari, S.Sos, M.M, sebagai Ketua Pengurus Cabor Persatuan Soft Tennis Indonesia (PESTI) Kabupaten Ciamis masa bakti 2020-2025 yang ditandai dengan penandatanganan berita acara.

“Selamat dan sukses atas dilantiknya pengurus Cabor PESTI Kabupaten Ciamis Masa Bakti 2020 -2025, semoga dapat menjalankan amanah yang telah di berikan dengan penuh tanggung jawab, ungkap Ketum PESTI Jabar.

“Kami berharap bagi yang baru di lantik mulai dari ketua serta jajaran kepengurusan bisa menjalankan amanah yang sudah di berikan dan bisa menjadikan motivasi yang kuat bagi seluruh pengurus untuk memajukan olah raga dan meningkatkan kualitas SDM olah raga di Kabupaten Ciamis dan semangat untuk mendulang prestasi yang lebih membanggakan lagi kedepannya, tambahnya.

Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat Sunarya, dalam sambutannya mengatakan untuk para pengurus agar dapat menjadikan ini sebagai peluang baru di jenis cabor soft tennis di Kabupaten Ciamis, katanya.

“Semoga dengan adanya Cabor baru Soft Tennis ini kedepan dapat menjadi tumbuh kembang para atlet muda di kabupaten Ciamis,” tambah Bupati Ciamis.

Membangun SDM bidang olah raga bukan hanya tugas pemerintah dan KONI saja, namun keterlibatan semua dapat berperan penting dalam mencetak bibit atlet berprestasi.

“Saya atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Ciamis mengapresiasi kegiatan ini, semoga prestasi atlet binaan KONI Ciamis semakin terdepan, kita harus kompak, mempunyai semangat dan keinginan,” terangnya.

Saya berpesan kepada pengurus, atlet, pelatih, orang tua dan seluruh stake holder di bidang olah raga untuk sama sama membangun generasi Kabupaten Ciamis melalui bidang olah raga sehingga menghasilkan generasi yang membanggakan, tandasnya.

Di penghujung acara diakhiri dengan penyerahan bendera PESTI dari Ketua Umum PESTI Provinsi Jawa Barat kepada Ketua Pengurus Cabor Persatuan Soft Tennis Indonesia (PESTI) Kabupaten Ciamis dan ucapan selamat kepada para pengurus yang baru dilantik serta sesi poto bersama.

Pada kesempatan tersebut pula dilakukan penyerahan bantuan berupa raket dan bola soft tenis dari Ketua Umum PESTI Pemprov Jawa Barat kepada Ketua Pengurus Cabor Persatuan Soft Tennis Indonesia (PESTI) Kabupaten Ciamis. (Diskominfo. cucu)

Bupati Ciamis Lantik Drs. H. Asep Sudarman M.Pd sebagai Staff Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan

Drs. H. Asep Sudarman M.Pd sedang menandatangani Berita Acara Pelantikan sebagai Staff Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan Pemerintah Kabupaten Ciamis

Ciamis,- Bupati Ciamis Herdiat Sunarya melantik dan mengambil sumpah Pejabat Pimpinan Tinggi Pratama di lingkungan Pemerintah Daerah Kabupaten Ciamis yang disiarkan langsung secara virtual dari Aula Setda Kabupaten Ciamis. Rabu (5/8/2020).

Dihadapan para undangan yang hadir, Bupati Herdiat memimpin pelantikan sekaligus pengambilan sumpah jabatan Drs. H. Asep Sudarman M.Pd sebagai pejabat Staff Ahli Bidang Perekonomian dan Pembangunan di Kabupaten Ciamis untuk mengisi kekosongan jabatan Pimpinan Tinggi Pratama.

Dalam amanatnya, Bupati Herdiat berpesan, beberapa pedoman yang harus di junjung, Sebagai ASN harus memiliki integritas, dedikasi dan loyalitas terhadap NKRI, bekerja secara profesional dengan mengikuti aturan dan ketentuan perundang-undangan yang berlaku serta mengedepankan pelayanan masyarakat dengan sebaik-baiknya dalam mendapat pelayanan demokrasi.

Dengan mengedepankan pelayanan yang baik, agar bisa mencapai visi dan misi Kabupaten Ciamis yang sudah disepakati bahkan sudah di Perda-kan, terangnya.

“Jabatan adalah amanah dan kepercayaan, amanah itu bukan hak tapi kewajiban, yang kebetulan kita dapatkan. Jabatan itu bukan berarti apa-apa hanya sebuah titipan yang kita dapatkan di dunia dan guna mencapai keberhasilan bersama dari Visi dan Misi Bupati Ciamis diperlukan keterlibatan antara ASN dan masyarakat melalui komunikasi yang baik,” imbuhnya.

Acara pelantikan tersebut di hadiri oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya dan Wabup Yana D. Putra, Kepala OPD, Camat dan Kepala Desa se-Kabupaten Ciamis. (Diskominfo.cucu)

Pemkab Ciamis Gelar Rapat Koordinasi Wawasan Kebangsaan

Bupati Ciamis, Dr. H. Herdiat Sunarya, memberikan sambutan pada Rapat Kordinasi Wawasan Kebangsaan, di Op Room Setda, Selasa, 04 Agustus 2020.

Ciamis- Pemerintah Kabupaten Ciamis melalui Kantor Kesbangpol menggelar Rapat Kordinasi Wawasan Kebangsaan yang dipimpin langsung oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya, Selasa, (04/08/20).

Dikatakan Bupati Ciamis, dalam sambutannya, penyelenggaraan rakor ini bertujuan untuk mengoptimalkan pengembangan dan pelaksanaan nilai kebangsaan guna pemberdayaan dan penguatan kesadaran berbangsa dan bernegara yang berdasarkan pada nilai Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Bahwasannya maksud dan tujuan kegiatan sosialisasi wawasan kebangsaan yang direncanakan akan dihadiri oleh Dewan Pertimbangan Presiden, Habieb Luthfi yang akan datang ke Ciamis pada tanggal 20 Agustus, ujar Bupati Herdiat.

Dikatakan lebih lanjut, kebhinekaan baik secara nasional maupun daerah di Ciamis, tentu dari sisi suku, agama berbeda-beda akan tetapi kita mengharapkan saling menghormati menghargai untuk keutuhan NKRI harus tetap kita jaga dan pertahankan, kita berharap Ciamis akan selalu aman kondusif dan tetap terkendali, tegas Bupati Herdiat.

“Tentu dalam hal ini kita sepakat, sepaham bahwa keutuhan NKRI harus kita pertahankan, kita akan tetap konsisten untuk mempertahankan NKRI,” imbuhnya.

Dihadapan para peserta rapat, Bupati Herdiat menjelaskan secara teknis susunan kegiatan kunjungan dari Dewan Pertimbangan Presiden yang akan diterima di Halaman Pendopo Kabupaten Ciamis, dan kunjungan untuk tempat peribadatan seperti mesjid, gereja, kelenteng dan yang lainnya dikatakannya tidak akan sampai masuk ke ruangan peribadatan, hal ini sebagai penyesuaian dengan menerapkan protokoler kesehatan.

Di penghujung acara, Bupati Herdiat mengatakan keutuhan NKRI adalah tentu karena peran kita semua, peran umat untuk tetap rukun menjaga keamanan ketertiban, kami berharap kita tetap waspada dan siaga “, pungkasnya.

Kegiatan rapat koordinasi ini berlangsung di ruang op room Setda Kabupaten Ciamis dan di ikuti oleh Bupati Ciamis Herdiat Sunarya beserta Wabup Yana D. Putra, Perwakilan Pengadilan Agama, Kajari, TNI, POLRI, para tokoh dari berbagai Agama yang ada di lingkungan Ciamis. (Diskominfo.cucu)