Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya berfoto bersama dengan para peserta Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) Angkatan 1 di Lingkup Pemkab Ciamis di Aula BKPSDM Ciamis, Jum’at, 17/12/2021.

Ciamis,- Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) angkatan 1 di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Ciamis Tahun 2021 secara resmi ditutup oleh Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya, Jum’at, 17/12/2021.

PKA yang dilaksanakan sejak 12 September hingga 17 Desember 2021 diikuti 30 orang peserta.

Berikut 5 peserta dengan aksi perubahan terbaik pada PKA Angkatan 1 di Lingkup Pemkab Ciamis tahun 2021 :

1). Ani Hendayani, SE, MM., Kabid Pengembangan Kompetensi Aparatur pada BKPSDM, dengan judul aksi perubahan : “Sistem Informasi Pengembangan Kompetensi Aparatur Ciamis ” SI BANG PECI”.

2). Ai Rusli Suargi, S.STP, M.Si., Sekretaris BKPSDM, dengan judul aksi perubahan : ” Strategi Peningkatan Kinerja Organisasi Melalui Pengendalian Kinerja dengan aplikasi SEKRET PRO (Sekretariat Pengendalian Kinerja Organisasi).”

3). Aris Taufik Abadi, ST., Kabid Perumahan dan Kawasan Permukiman pada DPKRLH, dengan judul aksi perubahan : ” Bedah Imah Keur Urang Ciamis (BAIM KUMIS) Program Rehabilitasi Rumah Tidak Layak Huni “.

4). Angga Gustiana Yusman, S.STP, MM., Kabid Pelayanan, Penetapan dan Data PDRD pada BPKD, dengan judul aksi perubahan : ” Program Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik Dalam Pengelolaan Pajak Daerah Melalui Pengembangan Pelayanan Pajak Daerah “SIJAGO” (Sistem Informasi Pajak Galuh Online) di lingkungan BPKD Kabupaten Ciamis “.

5). Raden Syaiful Slamet, S.Hut, Inspektur Pembantu khusus pada Inspektorat Kabupaten Ciamis, dengan judul aksi perubahan : ” Program Peningkatan Tata Kelola Pemerintahan Yang Efektif dan Efisien Melalui Penyelenggaraan Penanganan Pengaduan Masyarakat Terintegrasi “.

Bupati Ciamis, Herdiat Sunarya berharap para pejabat administrator mampu memimpin dan atau mengelola unit organisasinya sesuai dengan kompetensi manajerial dan kompetensi pemerintahan sebagai administrator, serta mampu mengimplementasikan aksi perubahan kinerja organisasi demi terwujudnya Ciamis yang lebih sejahtera. Singkatnya.

Diskominfo Ciamis
Jurnalis Cucu dan Wahyu